Monitoring Pemakaian Listrik Dengan Data Logger

Sekarang ini, pemakaian listrik semakin hari menjadi semakin meningkat. Hal ini sebanding dengan meningkatnya jumlah penduduk dan bangunan yang membutuhkan energi listrik. Energi listrik didapatkan dari pembangkit listrik dan untuk saat ini, jumlah energi listrik yang dihasilkan dari pembangkit listrik tidak sebanding dengan jumlah pengguna listrik yang terus meningkat sehingga perusahaan listrik terpaksa mematikan sebagian aliran listriknya ke berberapa tempat dengan jangka waktu tertentu. Hal ini tentu merugikan orang-orang yang menggunakan energi listrik untuk produktivitas atau pekerjaan karena peralatan listrik yang mereka gunakan mendadak mati.

 

Salah satu yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan ini adalah dengan memonitoring atau memantau pemakaian listrik. Pemantauan pemakaian listrik dapat memberikan data yang tepat seberapa banyak energi listrik digunakan dalam waktu tertentu jika barang-barang elektronik diaktifkan secara bersamaan atau terpisah. Selain itu, dengan melakukan pemantauan listrik, maka dapat diketahui barang atau benda mana yang menggunakan energi listrik paling banyak sehingga dapat dilakukan langkah penghematan.

Saat ini, sudah terdapat alat yang dapat melakukan monitoring atau pemantauan pemakaian listrik secara terus-menerus dan dapat dipantau secara langsung melalui aplikasi. Salah satu alat tersebut adalah EG4115 Core - 15 Input Meter Data Logger. EG4115 Core adalah salah satu data logger energi dengan 15 channel (saluran) yang dilengkapi dengan akurasi sebesar 0,5% dan kemampuan untuk mengukur panel sirkuit perumahan atau komersial, hingga 3-fase 277 / 480VAC dan 6900A. Data Logger ini memiliki komunikasi powerline HomePlug AV, port Ethernet, dan 2 port USB untuk opsi tambahan, seperti WiFi, Server web yang memungkinkan pengguna untuk terhubung ke interface melalui internet atau pada jaringan area lokal. Setiap unit memiliki pencatat data yang menyimpan hingga 64 titik data untuk masa pakai perangkat keras, dan pengguna dapat mengakses data selebar 1 detik rata-rata untuk jam rekaman terbar secara bersama-sama.

EG4115 Core mempunyai fitur diantaranya adalah 15 Input Sensor, Mendukung berbagai transformator arus (CT) untuk mengakomodasi hampir semua beban, Server web built-in, Server dapat dikonfigurasi sepenuhnya melalui web, Memori solid-state built-in, tanpa kontrak service dan tanpa baterai.EG4115 Core digunakan dalam lingkungan dalam ruangan (indoor) dan dapat diaplikasikan untuk AC Current, AC Voltage, Amps (A), Kilowatt Hours (kWh), Kilowatts (kW), Volt-Amp Reactive, Volt-Amp Reactive hour, Watt Hours (Wh) and Watts (W).

EG4115 Core adalah solusi akurat dan fleksibel untuk memantau beberapa sirkuit dalam aplikasi pemantauan energi perumahan atau komersial.

 




Produk Terkait dengan artikel Monitoring Pemakaian Listrik Dengan Data Logger

kWh Monitoring Kit – UX90 with WattNode Sensors - KIT-UX90-KWH
kWh Monitoring Kit – UX90 with WattNode Sensors - KIT-UX90-KWH
Measurement and Verification (power monitoring) System - 3 Phase - KIT-MV-3P
Measurement and Verification (power monitoring) System - 3 Phase - KIT-MV-3P
Four Analog Port Data Node - HOBO - ZW-006
Four Analog Port Data Node - HOBO - ZW-006
4-Channel External Data Logger - HOBO U12-008
4-Channel External Data Logger - HOBO U12-008